Olahraga

Rekap Hasil Uber Cup 2024 – Indonesia Sapu Bersih Uganda, Tinggal Lawan Jepang untuk Rebutan Juara Grup

86
×

Rekap Hasil Uber Cup 2024 – Indonesia Sapu Bersih Uganda, Tinggal Lawan Jepang untuk Rebutan Juara Grup

Sebarkan artikel ini

Skor.Co.Id – Indonesia telah memastikan kemenangan sapu bersih dalam laga kedua penyisihan grup C yang digelar di Hi-Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, Sichuan, China, Senin (29/4/2024).

Skuad Merah Putih Skuad Merah Putih masih menjaga rekor tak terkalahkan dengan skor 5-0 atas Uganda, tanpa kecolongan satu partai pun.

Kepastian itu didapat setelah wakil ganda putri racikan dadakan Tanah Air, Lanny/Rachel sukses mengalahkan Fadilah Shamika Mohamed Rafi/Tracy Naluwooza.

Lanny/Rachel yang baru dipasangkan di laga hari ini, berhasil tampil kompak dan mengemas kemenangan cukup cepat dalam menit 20 dengan skor 21-6, 21-8.

Kemenangan mereka membuat hasil pertandingan Indonesia atas Uganda hari ini benar-benar didapat dalam durasi yang cepat.

Semua partai yang dilakoni tim Uber Indonesia hari ini berlangsung di bawah 26 menit.

Partai pertama yang dijalani Ester Nurumi Tri Wardoyo, menjadi partai tercepat lantas tuntas dalam waktu 18 menit.

Ester mengalahkan Husina Kobugabe dengan skor telak 21-5, 21-6.

Di partai kedua dan ketiga, tunggal putri Indonesia masih sempurna.

Komang Ayu Cahya Dewi dan Ruzana juga mengemas kemenangan cepat.

Komang mengalahkan Gladyz Mbabazi dalam 25 menit.

Sedangkan Ruzana menang atas Naluwooza dalam 21 menit.

Bagi Ruzana, kemenangannya terasa istimewa sebab laga tersebut merupakan laga debutnya di ajang Uber Cup.

Sekaligus memastikan kelolosan Indonesia menuju babak perempat final.

Sedangkan di partai keempat, duet Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti diturunkan.

Apriyani/Fadia juga menang cepat 21-9, 21-11 atas Kobugabe/Mbabazi dalam 21 menit.

Hasil kemenangan Indonesia atas Uganda hari ini memastikan laga sempurna skuad Merah Putih setelah kemarin Sabtu (27/4) juga menang atas Hong Kong dengan skor 5-0.

Dengan hasil ini, Indonesia tinggal melawan Jepang pada laga terakhir penyisihan Grup C untuk menentukan juara grup.

Jepang juga meraih kemenangan sapu bersih 5-0 saat melawan Uganda dan Hong Kong.

Duel Indonesia vs Jepang pada penyisihan grup C Uber Cup 2024 baru akan digelar pada Rabu (1/5/2024).

REKAP HASIL UBER CUP 2024 GRUP C, SENIN (29/4/2024):

Indonesia 5 vs 0 Uganda

WS1 – Ester Nurumi Tri Wardoyo vs Husina Kobugabe: 21-5, 21-6 (1-0)

WS2 – Komang Ayu Cahya Dewi vs Gladys Mbabazi: 2106, 21-13 (2-0)

WS3 – Ruzana vs Tracy Naluwooza: 21-10, 21-12 (3-0)

WD1 – Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Husina Kobugabe/Gladys Mbabazi: 21-9, 21-11 (4-0)

WD2 – Lanny Tria Mayasari/Rachel Allessya Rose vs Fadilah Shamika Mohamed Rafi/Tracy Naluwooza: 21-6, 21-8 (5-0)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *