Arsenal Ikut Perburuan Kenan Yildiz | Skor.co.id

Premier League 24 Nov 2025 | marry | Dibaca: 1 kali
Arsenal Ikut Perburuan Kenan Yildiz | Skor.co.id

Arsenal tidak mau ketinggalan dalam perburuan gelandang serang Juventus, Kenan Yildiz.

Arsenal dikabarkan mulai bergerak dengan cepat untuk membahas peluang transfer wonderkid Juventus.

The Gunners kabarnya sudah mulai membuka komunikasi dengan agen pemain Timnas Turki itu.

Dilansir dari Sportsmole, langkah tersebut merupakan cara tepat untuk menyalip Chelsea.

Pasalnya rival sekota Arsenal itu juga menunjukan ketertarikan kepada Yildiz. Bahkan sudah memberikan tawaran.

Opsi Perkuat Lini Serang

Manajer Arsenal, Mikel Arteta menilai Yildiz sebagai opsi jangka panjang untuk meningkatkan lini depan.

Sudah memulai pembicaraan dengan agen pemain, tawaran resmi memang belum ada.

Namun kabarnya arah pembicaraan sudah dalam tahapan positif.

Secara positioning, Yildiz sendiri mampu bermain di banyak posisi. Mulai dari gelandang serang, sayap kiri, hingga penyerang.

Juventus Pagari Yildiz

Sadar pemain mudanya diincar dua klub raksasa Inggris dengan uang tidak berseri, Juventus mengambil langkah.

Si Nyonya Tua kabarnya ingin mempertahankan YIldiz sekuat mungkin dan tak mau melepas ke klub manapun.

Juventus melihat jika eks akademi Bayern Munchen itu aset penting untuk proyek ke depan.

Apalagi Bianconeri sudah memberikan nomor punggung keramat bagi Yildiz hingga ban kapten di beberapa kesempatan.

Kabarnya Juventus sudah mempersiapkan pagar supaya Yildiz tidak ke Premier League dengan menyodorkan perpanjangan kontrak.

Sayangnya pembicaraan kontrak baru yang masih tarik ulur alias belum mendapatkan titik temu menyebabkan Chelsea dan Arsenal belum mau mundur.

Kedua klub, Arsenal dan Chelsea sama-sama menilai Yildiz bagian dari talenta terbaik Eropa saat ini.

Tentunya dia punya nilai jangka panjang yang sudah sepatutnya diganjar kontrak dan gaji tinggi.

Masih laporan Sportsmole, roses negosiasi Arsenal untuk memboyong Yildiz setidaknya di musim panas mendatang diperkirakan akan berlangsung alot dan melelahkan.

Klub London memang mengejar Yildiz habis-habisan.

Namun juga tidak mau pulang dengan tangan kosong. Arsenal ingin memastikan keputusan transfer sudah sesuai dengan plan Arteta selaku manajer.

Apabila tidak mampu memboyong Yildiz, maka kemungkinan besar Arsenal akan mencoba nama lain dengan nilai sepadan.