Jepang vs Ghana: Prediksi Skor Terbaru | Skor.co.id

Prediksi Skor 13 Nov 2025 | marry | Dibaca: 2 kali
Jepang vs Ghana: Prediksi Skor Terbaru | Skor.co.id

Partai persahabatan antara Jepang vs Ghana menjelang Piala Dunia 2026 menarik untuk diulas. 

Adapun prediksi skor hingga head to head dapat disimak untuk meningkatkan peluang menang tim kesayangan Anda.

Berlangsung di Stadion Toyota, pertandingan hari Jumat, 14 November 2025 ini akan menjadi ajang mengukur kemampuan.

Prediksi skor Jepang vs Ghana dapat mengukur tim mana yang sekiranya paling siap.

Bicara tim, Jepang tampil mengesankan di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 termasuk ketika menghajar Indonesia dua kali.

Tercatat Jepang hanya kebobolan 3 gol dalam ajang kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Di sisi lain, Ghana juga tampil trengginas dengan mengoleksi 25 poin dari 10 pertandingan.

Peluang Kedua Tim

Bicara peluang, Jepang dan Ghana sama-sama punya kesempatan untuk menang.

Secara materi pemain Ghana dan Jepang sama-sama kuat. Para punggawa kedua tim didominasi pemain utama di berbagai klub Eropa.

Pada laga nanti, Hajime Moriyasu memanggil tiga kekuatan utama: Wataru Endo, Daichi Kamada, dan Ao Tanaka.

Sementara itu winger Brighton Hove Albion, Kaoru Mitoma harus absen karena cedera.

Ghana juga memanggil banyak pemain top. Mulai dari Prince Kwabena Adu sampai Prince Osei Owusu.

Statistik Kedua Tim

Jepang dan Ghana menurut catatan Aiscore telah bertemu sebanyak lima kali. Hasilnya Jepang menang 2 kali dan Ghana tiga kali.

Melihat hal tersebut statistik meningkatkan peluang Ghana meraih tiga poin.

Pemain Kunci

Takumi Minamino (Striker Jepang)

Takumi Minamino akan tetap disiapkan Hajime Moriyasu sebagai salah satu pemain senior Jepang di laga persahabatan berkat performa apik di AS Monaco.

Antoine Semenyo (Striker Ghana)

Enam gol bersama AFC Bournemouth bukti sahih betapa tajamnya striker Timnas Ghana tersebut yang perlu diwaspadai pemain belakang Jepang. 

Prediksi Susunan Pemain

  • Jepang: Hayakawa; Seko, Watanabe, Suzuki; Doan, Sano, Kamada, Nakamura; Kubo, Minamino; Ogawa.
  • Ghana: Ati Zigi; Mensah, Seidu, Salisu, Yirenkyi; Sibo, Sulemana; Annan, Baah, Semenyo; Nkrumah.

Bagaimana Prediksi Jepang vs Ghana?

Anak asuh Hajime Moriyasu bahkan mampu mengoleksi banyak gol. Tercatat Samurai Biru mampu mengemas 30 gol.

Tidak hanya lini depan, pertahanan Jepang pun tampil luar biasa dan taktis.

Prediksi Jepang 2-1 Ghana.