Prediksi Skor Lecce vs Verona: Tim Tamu Incar 3 Poin Perdana

Prediksi Skor 07 Nov 2025 | marry | Dibaca: 3 kali
Prediksi Skor Lecce vs Verona: Tim Tamu Incar 3 Poin Perdana

Prediksi Skor Lecce vs Verona di Serie A

Untuk meningkatkan peluang pertandingan hari ini kami memberikan ulasan menarik dengan analisis mendalam tentang bagaimana jalannya laga antara Lecce vs Verona di Serie A 2025.

Simak peluang, statistik, hingga prediksi skor pertandingan Lecce vs Verona untuk melihat peta kekuatan di antara kedua tim.

Laga pekan ke-11 Serie A ini dijadwalkan digelar di Stadio Via del Mare pada Sabtu, 8 November 2025 pukul 21.00 WIB.

Tim tuan rumah tengah berupaya memenangkan dua laga Serie A berturut-turut untuk terus mendongkrak posisi klasemen mereka.

Sementara Hellas Verona saat ini sedang terancam degradasi usai hanya meraih 5 hasil imbang dan 5 kekalahan di 10 pertandingan pembuka mereka.

Peluang Kedua Tim

Tim tuan rumah akhirnya meraih kemenangan pekan lalu setelah menjalani tiga pertandingan tanpa kemenangan di Serie A.

Lecce memanfaatkan kelengahan Fiorentina yang mengawali musim ini dengan catatan buruk hingga akhirnya mengalahkan Viola 1-0 di Florence.

Kemenangan tersebut membuat Lecce bergerak tiga poin menjauhi zona degradasi dan menambah motivasi tuan rumah untuk melanjutkan tren positif ini.

Di sisi lain, Verona yang belum sama sekali merasakan kemenangan di Serie A musim ini bertekad menjadikan laga ini sebagai momentum untuk bangkit.

Bukan tanpa peluang, tetapi Verona harus benar-benar memperbaiki performa mereka untuk memutus rangkaian hasil buruk di 10 pertandingan terakhir.

Statistik Kedua Tim

A. Lecce vs Verona Head to Head

Berdasarkan informasi dari Sofascore, Verona unggul dengan 5 kemenangan dari 10 pertemuan terakhir dengan Lecce.

Sementara Lecce baru menang 3 kali dari Verona dan dua laga lainnya berakhir imbang.

B. 3 Pertandingan Terakhir

Lecce:

  • 02/11/25: Fiorentina 0-1 Lecce
  • 29/10/25: Lecce 0-1 Napoli
  • 25/10/25: Udinese 3-2 Lecce

Verona:

  • 02/11/25: Verona 1-2 Inter
  • 30/10/25: Como 3-1 Verona
  • 26/10/25: Verona 2-2 Cagliari

Bagaimana Prediksi Lecce vs Verona?

Pertarungan dua klub di papan bawah ini dipastikan akan berlangsung sengit karena keduanya sama-sama ingin menjauh dari zona degradasi.

Lecce sebagai tuan rumah tentunya ingin menang di hadapan pendukung mereka meski rekor kandang mereka tidak terlalu baik.

Sementara Verona juga punya rekor tandang yang buruk tetapi bertekad untuk meraih 3 poin perdana mereka di Serie A musim ini.

Prediksi skor Lecce vs Verona: 1-1.