Olahraga

Ruben Amorim Dibajak Sesama Klub Inggris, Liverpool Mulai Incar Guru Penjaskes dari Denmark

99
×

Ruben Amorim Dibajak Sesama Klub Inggris, Liverpool Mulai Incar Guru Penjaskes dari Denmark

Sebarkan artikel ini

Skor.Co.Id – Liverpool harus benar-benar bersabar saat mencari pengganti Juergen Klopp untuk musim 2024-2025.

Pasalnya, Liverpool masih belum menemukan pengganti yang ideal.

Alonso memutuskan untuk bertahan di Bayer Leverkusen setelah ramai dirumorkan akan menjadi pengganti Klopp.

Pelatih asal Spanyol itu sudah memberi tahu dewan dan para pemain Bayer Leverkusen bahwa ia akan bertahan.

“Saya telah melakukan pertemuan yang baik dengan Bayer Leverkusen dan saya telah memberitahukan kepada mereka bahwa saya akan tinggal dan terus berada di klub ini,” kata Alonso.

“Setelah banyak pembicaraan mengenai masa depan saya, saya menggunakan waktu istirahat untuk merenung dan membuat keputusan.”

“Ini adalah tempat yang tepat bagi saya,” lanjutnya.

Setelah ditolak oleh Alonso, Liverpool pun mulai mencari nama lain untuk menjadi penerus Klopp.

Salah satu nama yang masuk ke dalam bursa calon pelatih The Reds adalah Ruben Amorim.

Amorim bahkan sempat disebut-sebut sudah sangat dekat untuk menjadi penerus Klopp di Anfield.

Akan tetapi, kabar terbaru menyebutkan bahwa Liverpool ternyata belum menjalin negosiasi dengan pihak Amorim.

Pembicaraan mengenai Amorim sebagai pengganti Klopp hanya terjadi di internal Liverpool.

Bahkan, Amorim baru-baru ini dikabarkan malah semakin dekat untuk pindah ke sesama klub Liga Inggris lainnya, West Ham United.

West Ham United ingin menjadikan Amorim sebagai pelatih baru mereka pada musim depan.

Kabarnya, David Moyes tidak akan memperpanjang kontraknya di London Stadium yang akan berakhir pada 30 Juni 2024 mendatang.

Dengan kondisi tersebut, Liverpool mulai menjalankan rencana lain.

Frank kabarnya disukai oleh direksi Liverpool karena menggunakan data saat melatih klubnya.

Tidak hanya itu, pendekatan data yang digunakan oleh Frank juga terbukti ampuh membawa Brentford promosi ke Premier League dan bertahan sampai saat ini.

Pria yang sempat berprofesi sebagai guru penjaskes itu juga sempat dilirik oleh banyak klub top Eropa.

Bahkan, Frank sempat dirumorkan akan menjadi pelatih Manchester United menggantikan Erik ten Hag.

Di tengah rumor tersebut, Frank pernah menyampaikan bahwa saat ini ia bahagia di Brentford.

Meski demikian, Frank tidak memungkiri bisa saja pergi dari Brentford suatu saat nanti.

“Ada banyak rumor di luar sana,” kata Frank.

“Saya pikir kita semua memiliki semacam ego dan ego menyukai sedikit gula, namun pada akhirnya, saya berada di Brentford.”

“Saya sangat bahagia di sini. Apakah saya memiliki ambisi? Ya.”

“Apakah saya akan bertahan di Brentford selamanya? Mungkin, mungkin juga tidak.”

“Jadi, siapa yang tahu apa yang akan terjadi di masa depan? Yang saya tahu adalah bahwa saya berada di sini di Brentford dan saya sangat senang dengan hal itu,” lanjut pelatih asal Denmark tersebut.

Sampai saat ini, Liverpool masih belum menemukan pengganti Klopp yang tepat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *