Semen Padang Percaya Diri Kalahkan Persik Kediri

Liga Indonesia 27 Nov 2025 | marry | Dibaca: 2 kali
Semen Padang Percaya Diri Kalahkan Persik Kediri

Semen Padang akan kembali bermain pada pekan ke-14 BRI Super League 2025/2026 dengan menghadapi Persik Kediri.

Pertandingan tersebut akan digelar secara langsung di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur, pada Kamis (27/11/25) pukul 15.30 WIB.

Pertandingan tersebut akan disiarkan secara langsung di Indosiar dan aplikasi streaming Vidio.com.

Semen Padang datang ke markas besar Persik Kediri dengan rasa percaya diri yang tinggi.

Hal itu disampaikan langsung oleh pelatih Semen Padang yakni Dejan Antonic dalam sesi konferensi pers jelang pertandingan pada Rabu (26/11/25).

Pelatih Semen Padang FC, Dejan Antonic, menyebut persiapan timnya berjalan lancar meski padatnya agenda perjalanan.

Tim berjuluk Kabau Sirah langsung bergerak dari Jepara menuju Kediri tanpa kembali ke Padang demi menghemat waktu.

“Persiapan sudah cukup bagus. Dari Jepara kami langsung ke Kediri karena takut kehilangan banyak waktu jika pulang dulu ke Padang. Semoga besok kami bisa mencuri poin di sini,” ujar Dejan.

Pelatih asal Serbia itu menegaskan bahwa disiplin dan kerja keras akan menjadi kunci untuk meraih hasil positif.

“Kita harus kerja keras dan disiplin. Atmosfer tim saat ini sangat positif, dan semoga besok kita bisa meraih tiga poin,” tegasnya.

Ia menilai Persik Kediri tetap tim kuat meski sebelumnya menelan kekalahan.

“Banyak tim yang naik turun, itu normal. Tapi kami harus fokus kerja keras. Kediri punya materi pemain yang cukup kuat,” jelasnya.

Dejan Antonic menegaskan bahwa para pemain Semen Padang FC datang dengan suasana tim yang positif.

“Kita datang dengan atmosfer positif. Masih banyak pertandingan di depan, dan kami harus kerja keras,” tambahnya.

Sementara itu, bek andalan Semen Padang FC, Rui Rampa, menegaskan target yang dibawa Kabau Sirah ke markas Persik Kediri sangat jelas.

“Kami datang ke sini untuk menang. Targetnya tiga poin,” tegasnya.

Dengan modal kepercayaan diri dan komitmen kerja keras, tim berjuluk Kabau Sirah berharap mampu membawa pulang hasil maksimal dari Kediri.

 

Prediksi Susunan Pemain

Persik Kediri (4-2-3-1): Leo Navacchio; Henhen Herdiana, Lucao, Kiko Carneiro, Yoga Adiatama; Imanol Garcia, Williams Lugo; Wigi Pratama, Pedro Matos, Ezra Wallian; Jose Enrique.

Pelatih: Ong Kim Swee.

 

Semen Padang (4-3-3): Arthur Augusto; Leo Guntara, Angelo Meneses, Rui Rampa, Armando Oropa; Alhassan Wakaso, Ricky Ariansyah, Rosad Setiawan; Pedro Matos, Muhammad Ridwan, Ferdiansyah.

Pelatih: Dejan Antonic.