Olahraga

Persija Kembali Kalah, Thomas Doll Sayangkan Anak Asuhnya Banyak Buang Peluang saat Jumpa Madura United

115
×

Persija Kembali Kalah, Thomas Doll Sayangkan Anak Asuhnya Banyak Buang Peluang saat Jumpa Madura United

Sebarkan artikel ini

Skor.Co.Id – Persija Jakarta kalah 0-1 dari Madura United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Kamis (22/2/2024).

Satu-satunya gol dari Madura United lahir dari kaki eks pemain Timnas U-17 Indonesia, Riski Afrisal, pada menit ke-84.

Usai pertandingan, Thomas Doll mengaku penampilan anak asuhnya sudah maksimal saat berjumpa Madura United.

Pelatih asal Jerman tersebut menyebut bahwa anak asuhnya sudah mengerahkan segalanya pada laga ini.

“Ya, selamat buat Madura United,” ujar Thomas Doll.

“Saya pikir bisa dilihat bahwa tim kami telah mengerahkan segalanya.”

“Bertarung hingga menit terakhir tetapi tidak bisa mencetak gol.”

“Tentu sangat sulit untuk memenangi pertandingan sepak bola dan ini bukanlah yang pertama kalinya.”

“Jadi, kami tidak membawa pulang poin, tidak ada poin di tangan kami.”

“Laga sudah berakhir tetapi ini tidak cukup dan Anda ingin memenangi sebuah pertandingan.”

“Tentu Anda harus mencetak gol di momen yang tepat dan kami tidak melakukannya.”

“Hasil ini konsekuensi yang harus diterima,” lanjutnya.

Thomas Doll secara khusus menyebut Persija tampil lebih baik saat daripada Madura United.

“Mereka memberikan segalanya. Itu bukanlah pertandingan sepak bola yang bagus karena banyak kesalahan yang dilakukan kedua belah pihak,” ujar Thomas Doll.

“Tetapi saya pikir kami juga tim yang lebih baik,” lanjutnya.

Soal evaluasi, Thomas Doll menyayangkan anak asuhnya yang banyak membuang peluang matang di depan gawang lawan.

“Tetapi Anda tahu, ketika mendapat pukulan besar, Anda harus mencetak gol dan itulah konsekuensinya. Inilah sepak bola,” ujar Thomas Doll.

“Saya sudah lama berkecimpung dalam sepak bola.”

“Ketika Anda tidak mencetak gol, situasi seperti ini akan terjadi setelah menit ke-84.”

“Anda tahu, mereka harus melakukannya untuk mencetak gol dan ya, itu juga tembakan yang normal saja dan saya tidak tahu ada sentuhan yang jelas dari salah satu pemain dalam tembakan tersebut.”

“Skornya menjadi 1-0 untuk lawan dari sebuah hal yang tidak kita tahu.”

“Kami membukukan banyak peluang mencetak gol tetapi jika tidak mencetak gol, Anda tidak akan memenangi pertandingan.”

“Nol poin dan momen itu tidak terlalu bagus,” tegas Thomas Doll.

Kekalahan ini membuat Persija tertahan di peringkat kesembilan klasemen sementara dengan catatan 32 poin,

Mereka terpaut sembilan poin untuk menembus empat besar atau lolos ke babak Championship Series.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *